Praktikum Algoritma dan Pemrograman 2018

Assalamualaikum Wr Wb Selamat datang di Praktikum Algoritma dan Pemrograman 2018 Perlu diketahui bahwa pratikum algoritma dan pemrograman akan dibagi menjadi 3 kelas dan dilaksanakan pada hari :

  • Rabu      ( 15.30 s/d 17:30 )*
  • Kamis     ( 15.30 s/d 17:30 )*
  • Jumat     ( 08:00 s/d 10.00 )*

(mohon informasi ini untuk dicermati). *(jadwal sewaktu-waktu bisa berubah) Untuk pelaksanaan praktikum pada setiap harinya, silahkan membawa laptop untuk masing-masing praktikan. Untuk aplikasi yang digunakan yaitu aplikasi Codeblock (bisa download dibawah) dan bahasa pemrograman yang akan digunakan yaitu bahasa C Berkas praktikum algoritma dan pemrograman 2018 :

Pengumuman Postest

Postest praktikum alpro 2018 akan di laksanakan pada tanggal 10 Juni 2018 (Hari Minggu) Jam 08:00 WIB bertempat di lab elektro

Silahkan download pembagian waktu postest : Download

Tata Cara Postest :

Postest dilaksanakan dengan cara masing-masing praktikan membuat program kompleks berdasarkan soal yang ada di bawah ini, pemilihan soal postest berdasarkan NIM terakhir anda. Dibaca dan dipahami panduan soal postest masing-masing. Pada saat postest dilaksanakan program harus sudah jadi (tidak boleh mengerjakan saat postest), program di demokan kepada masing-masing asprak yang ada, kemudian dilanjutkan dengan pemahaman mengenai program yang dibuat, waktu yang diberikan hanya 20 menit. Program yang diberikan harus sesuai dengan panduan soal yang ada dan menyangkut semua materi dari modul 1 sampai modul 7.

Postest bersifat individu, tidak boleh sama persis antar praktikan

Silahkan download soal postest dibawah ini :

Jika ada yang tidak dipahami mengenai tata cara postest silahkan tanyakan kepada masing-masing asprak

Persyaratan Postest :

  1. Pakaian bebas, rapi, berkera, dan sopan
  2. Wajib membawa laptop untuk setiap individu
  3. ACC minimal 5 modul (Modul 1 – Modul 5) – Dibuktikan dengan lembar asistensi
  4. Membawa surat pernyataan bagi praktikan yang sudah melanggar
  5. Hadir 10 Menit sebelum postest dimula (sesuai dengan waktu masing-masing praktikan)
  6. Jika dipanggil sebanyak 3 kali belum juga masuk melaksanakan postest maka akan di pindah ke jam terakhir pelaksanaan. Dan apabila sampai batas waktu jam 11:30 WIB belum juga melaksanakan postest maka nilai postest 0.
  7. Dilarang ACC ketika postest
  8. DIlarang memakai kaos, celana, training, dll
  9. Lembar asistensi harus sudah benar, tidak boleh ada yang salah format

Jika persyaratan diatas tidak terpenuhi maka praktikan yang bersangkutan tidak diperbolehkan mengikuti postest

 

Pengumuman Lapres :

Segala persyaratan lapres mohon di baca dengan seksama dan dengan jelas. Terakhir pengumpulan lapres tanggal 12 Juli 2018. Mohon untuk dipahami kepada semua praktikan.

 

Tugas Pendahuluan :

  1. Minggu – 6 , Rabu  : Download
  2. Minggu – 6 , Kamis : Download
  3. Minggu – 6 , Jumat : Download

NB :

  • Jika pada Tugas Pendahuluan terdapat screenshot program pada soal, maka sertakan juga screenshot yang ada pada soal pada laporan masing-masing praktikan !!

 

Jika ada sesuatu yang belum paham silahkan menghubungi koordinator Pratikum : 083832365735 (Whatsapp) “SEMANGAT MENJALANKAN PRATIKUM”

“JANGAN LUPA BELAJAR DITIAP PERTEMUANNYA ^_^”

“ALPRO HEBAT, MARI BELAJAR !!”